Pelatihan dokter kecil

Pada tanggal 10 Februari 2020 Puskesmas kotagede 1 mengadakan Pelatihan Dokter kecil yang diadakan selama 4 hari berturut-turut yaitu tanggal 10 Febuari sampai dengan tanggal 13 Febuari 2020. Pelatihan ini di ikuti Sebelas Sekolah Dasar yang berada di wilayah Puskesmas Kotagede 1.

Dokter kecil adalah siswa yang memenuhi kriteria dan telah terlatih untuk ikut melaksanakan sebagian usaha pemeliharaan dan peningkatan kesehatan terhadap diri sendiri, teman, keluarga dan lingkungannya. Tujuan dari pelatihan ini untuk meningkatkan pengetahuan siswa di Sekolah terutama untuk kegiatan UKS dengan harapan siswa bisa menjadi contoh teladan dalam menjaga kbersihan sekolah terutama merubah menjadi berperilaku hidup bersih dan sehat. Agar siswa memahami dan bersedia berperan penting  di sekolah dalam mengajak teman-temannya untuk merubah perilaku yang bersih sehat dan berwatak pemimpin yang turun mengawasi agar tercapainya kesehatan lingkungan yang baik dan turut meningkatkan derajat kesehatan yang optimal.

Adapun manfaat yang didapatkan untuk Siswa yaitu

  1. meningkatkan kesehatannya agar  tidak  mudah sakit.
  2.  meningkatkan semangat belajar
  3. Meningkatkan produktivitas belajar.
  4. Menurunkan angka absensi karena  sakit.