Syawalan dan Pelepasan Haji Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta

Keluarga Besar Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta mengadakan syawalan bersama dengan para kepala sekolah se-Kota Yogyakarta yang bertempat di SMK 4 Kota Yogyakarta, Selasa (2/8). Acara ini dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Drs Edy Heri Suasana MPd bersama jajarannya dan purnakarya Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta. Kegiatan syawalan bersama ini bertujuan untuk mempererat rasa kekeluargaan di jajaran Dinas Pendidikan se-Kota yogyakarta. Selasa (2/8).

Acara ini juga di meriahkan dengan penampilan pentas kesenian tradisional dari para guru dan kepala sekolah di Kota Yogyakarta. Ketua panitia syawalan, Rr Suhartati SH menyampaikan dengan diadakannya acara ini dapat memupuk erat rasa kekeluargaan dan menjadi ajang saling memaafkan antara sesama guru maupun kepala sekolah se-Kota yogyakarta.

“Melalui acara syawalan ini kita semua bisa berkumpul untuk saling mengenal dan memupuk rasa persaudaran sesama insan pendidikan. Masih dalam suasana Idul Fitri, mari kita saling memaafkan jika ada kesalahan maupun kelalaian, semoga ke depan kita bisa lebih baik lagi,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta Drs Edy Heri Suasana MPd. Ia berharap semoga dengan syawalan ini bisa saling memaafkan atas kesalahan yang telah dilakukan baik itu dengan sangaja maupun tidak sengaja kepada sesama rekan kerja baik di dalam kantor maupun di luar kantor tempat berkerja.

“Kepada semua Kepala Sekolah Se-Kota Yogyakarta saya  berpesan untuk menerapkan sekolah ramah anak dan menyampaikan imbauan agar tidak ada pungutan atau pembayaran buku ditiap-tiap sekolah negeri di Kota Yogyakarta. Hal ini sudah ada aturannya dan apabila ada pelanggaran maka akan berhadapan dengan saya,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan acara pelepasan para calon jamaah haji yang akan berangkat ke tanah suci pada tahun ini. Sebanyak 51 orang mulai dari kepala sekolah dan jajaran Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta yang di simbolkan dengan pemberian bingkisan kepada calon jamaah haji oleh Ustadz Slamet Abdullah MAg.

Acara dilanjutkan dengan ikrar syawalan yang disampaikan oleh Kepala SD Bangirejo 1 Ivan Riyanto A  SPd dan diakhiri dengan hikmah syawalan oleh Ustadz Slamet Abdullah MAg. Ustadz Slamet Abdullah yang menyampaikan tentang arti syawalan dan manfaat syawalan yaitu saling memaafkan dan ikhlas. “Mari kita saling memaafkan atas semua yang didapat dan memaafkan dengan ikhlas apa yang telah diperbuat orang lain kepada kita karena Allah SWT juga bisa memaafkan kita kenapa kita tidak bisa memaafkan perbuatan sesama yang merugikan kepada kita,” (@g)