Senin 00/00/0000 00:00 WIB |
GEBYAR PASAR TRADISIONAL MERIAH
Sejumlah gunungan yang terbuat dari berbagai macam bahan pangan dan komoditas lain yang dijual di pasar-pasar tradisional ikut memeriahkan Gebyar Pasar Tradisional Kota di Kota Yogyakarta, selanjutnya gunungan-gunungan hasil kreasi pedagang pasar ini diperebutkan untuk masyarakat di depan Rumah Dinas Walikota Yogyakarta, Jumat (7/6). Gebyra pasar tradisional ini juga dalam rangka memeriahkan HUT Pemkot Yogyakarta ke 66.
Sebelum perebutan gunungan ini dilaksanakan kirab pedagang pasar dari seluruh Pasar Tradisional di Kota Yogyakarta yang berjumlah 34 pasar dari Pasar Beringharjo ke Balaikota Yogyakarta. Dalam kirab ini Paguyuban-paguyuban pedagang berkesempatan menampilkan kreasinya dan melakukan pawai di hadapan Walikota Yogyakarta, H. Haryadi Suyuti, bahkan Walikota juga mendapatkan sesrahan berupa jajan pasar dan sayur mayur bahkan ayam dari para pedagang.
Walikota Yogyakarta, H Haryadi Suyuti dalam sambutannya mengatakan, gebyar pasar dan pawai ini adalah untuk mempromosikan pasar tradisional sebagai ikon wisata belanja di Kota Yogyakarta, dan mengajak masyarakat untuk selalu berbelanja di pasar-pasar tradisional.
Walikota juga mengharapkan adanya kerjasama dari pedagang dan paguyuban sehingga bisa juga terwujud satu sinergi yang mantap dengan program kerja Pemerintah Kota Yogyakarta, sehingga bisa mewujudkan bahwa pasar tradisional tidak hanya sebagai tempat transaksi tetapi bisa menjadi ikon wisata.
Sementara itu Kepala Dinas Pengelolaan Pasar, Ir Suyono mengatakan, kegiatan ini menjadi bukti keseriusan Pemerintah Kota Yogyakarta dalam upaya memberdayakan dan meningkatkan perekonomian dengan peningkatan kunjungan dan omset pedagang melalui promosi pasar tradisional.(hg)