Senin 00/00/0000 00:00 WIB |
Wakil Walikota Ingin Fokus Penguatan Ekonomi Wilayah
Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi menyatakan fokus pada prioritas pembangunan khususnyaa penguatan ekonomi wilayah guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera, berbudaya dan bermartabat.
Hal tersebut disampaikannya saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Ngampilan 2019, Senin malam (28/1/2019).
Pembangunan tahun 2019 akan diprioritaskan pada penguatan ekonomi wilayah. Bagaimana mewujudkannya akan dirangkum berdasarkan aspirasi dari wilayah yang diserap melalui musyawarah perencanaan pembangunan kali ini, katanya.
Melalui musyawarah perencanaan pembangunan ini, lanjutnya, pemerintah berupaya semaksimal mungkin melakukan sinkronisasi atas perencanaan yang sudah dimiliki dengan aspirasi dari masyarakat sehingga pembangunan yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Harapannya tidak ada perbedaan yang terlalu jauh antara perencanaan pemerintah dengan aspirasi dari masyarakat, lanjutnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ia juga mengingatkan kepada seluruh aparatur pemerintahan baik aparat kecamatan maupun kelurahan untuk tidak melakukan pungutan atau membebani masyarakat. "Mari kita hilangkan stigma negatif di mata masyarakat" ujarnya
Camat Ngampilan, Ananto Wibowo mengatakan jika Musrenbang kali ini untuk mendapatkan masukan kegiatan sebagai data prioritas di setiap wilayah, juga sebagai wadah dan saluran resmi dalam merangkum aspirasi masyarakat dan kebutuhan masyarakat.
Ia mengungkapkan jika Kecamatan Ngampilan akan fokus untuk mewujudkan sebagai Kecamatan yang ramah huni, dan salah satu kecamatan penunjang pariwisata di Kota Yogya
"Kami akan mewujudkan ngampilan sebagai kampung pariwisata yang berbasis budaya" katanya.
Sementara untuk kegiatan sosial, budaya dan ekonomi di wilayah telah dilaksanakan berbagai pelatihan. "Seperti pelatihan batik, selain itu juga ada pelatihan perlindungan anak untuk para orang tua" ujarnya. (Han)